Kape Keluar dari Line-up Onic Esports Pubg Mobile

Kape Onic Pubg Mobile

Semakin hari semakin banyak pro player divisi Pubg Mobile yang berjatuhan dan meninggalkan timnya. Sebelumnya sudah ada Boonk dan Drone dari RRQ Ryu, Rewind dan Hitman dari Siren Esports, maupun yang lagi hangat ada Jeixy yang di-terminate oleh Morph Team.  Entah timnya bubar, dikeluarkan (terminated), dan juga masa kontrak yang habis dan membuat suatu tim harus membongkar pasang demi memperkuat line up timnya.

Hal ini juga dialami oleh Onic Esports yang dengan berat hati melepas salah satu membernya yaitu Kape dimana permainan Kape yang khas ala sniper harus hilang dari Onic Esports.

kape 30a92

Image Source : Instagram Pubg Spy

Kape bergabung bersama Onic Esports sejak Desember 2019 silam. Performa Onic Esports belakangan ini bisa dibilang stabil mengingat mereka menjadi tim langganan saat PMPL Indonesia berlangsung. Pada final PMPL ID Season 1 Onic berhasil mendapat juara ke 3 melawan banyak tim pro. Selain itu, Kape bersama Onic Esports berhasil mendapat juara 1 pada kejuaraan Ultimate Warrior Showdown 2020 dan berhasil membawa pulang prize 5000 USD.

Kini member Onic yang tersisa hanyalah 4 yaitu Nikk, Matthew, Cleon, dan Kent. Semangat terus untuk Kape dan good luck kedepannya mudah - mudahan bisa menemukan tim baru ke depannya. 

LIGAGAME ESPORTS
The First Full-Service Esports Agency in Indonesia

Ligagame Esports adalah Media & Broadcasting Production Company tertua di Indonesia, dengan platform informasi seputar esports, games, dan live streaming yang bertujuan untuk mengembangkan industri esports Indonesia.


© 2020 PT Lintas Portal Indonesia. All rights reserved.

Follow Ligagame Esports

Update terus dengan berita esports dan gaming terbaru!