Bingung ingin ikut serta dalam event Wadjet Spin PUBG Mobile atau tidak? Cari tahu peluang mendapatkan set Will of Horus berikut ini!
Di Season 14 ini, PUBG Mobile menghadirkan berbagai fitur dan event seru, seperti Map Livik, Event Ancient Secret, hingga Mode Gun Game.
Kini, PUBG Mobile kembali hadir dengan event Wadjet Spin dengan format roda hoki / lucky spin yang berlangsung dari 18 Agustus hingga 7 September 2020. Pemain diberikan peluang untuk mendapatkan reward menarik seperti Will of Horus set dan skin UAZ!
Seperti lucky spin lainnya, pemain harus membeli UC (mata uang PUBG) untuk melakukan setiap draw. Setiap 1 draw / putaran, pemain harus menggunakan 10 UC di hari pertama dan 60 UC di hari berikutnya. Untuk lebih hemat, pemain bisa membeli paket 10 kali draw seharga 540 UC.
Penasaran item apa saja yang bisa kalian dapatkan dari event PUBG ini? Yuk simak artikel di bawah ini.
BACA JUGA: PUBG MOBILE DAN METRO EXODUS KOLABORASI HADIRKAN MODE ZOMBIE BARU
Dalam event Wadjet Spin ini, kalian bisa mendapatkan berbagai item mythic, legendaris, epic, hingga rare yang keren dan sepadan dengan harganya! Selain skin kendaraan, skin senjata, setelan outfit baru, kalian juga bisa mendapatkan lucky coin yang bisa ditukarkan dengan item kosmetik.
Berikut ini daftar reward yang bisa kalian dapatkan dalam event PUBG Mobile Wadjet Spin ini:
Selain reward di atas, player bisa mendapatkan bonus hadiah setelah melakukan beberapa kali draw. Misalnya, untuk 10 draw pertama (540UC) kalian mendapatkan bonus kupon Premium Crate.
Berikut daftar bonus reward yang bisa kalian dapatkan setiap kali melakukan draw:
Jika kurang beruntung dan tidak mendapatkan item rare yang diinginkan, kalian bisa menukar lucky coin dengan fragment untuk mendapatkan item pilihan serta Set Divine Acolyte.
BACA JUGA: PMPL SEASON 2: UPDATE BURSA TRANSFER PLAYER PUBG MOBILE
Masih bingung harus bakar UC atau tidak? Seberapa besar peluang mendapatkan rare item di 10 draw pertama? Berdasarkan hasil dari beberapa pemain PUBG Mobile, sebagian besar dari mereka hanya mendapatkan lucky coin dan kupon.
Namun, ada beberapa juga yang hoki dan mendapatkan item langka seperti skin M416 dan headgear Will of Horus di putaran pertama. Walau begitu, peluang mendapatkan setelan Will of Horus benar-benar kecil. Mungkin perlu bakar sekitar puluhan ribu UC ya.
Nah, jadi ini detail event Wadjet Spin dari PUBG Mobile. Menurut kalian, apakah hadiah yang didapatkan sepadan dengan jumlah UC yang harus digunakan?
Jangan lupa untuk subscribe Facebook dan Youtube Ligagame Esports ya! Bakal ada siaran event PUBG Mobile seru setiap minggunya.
Sekarang lagi ada event Smartfren IES PUBG Mobile dengan prize pool 500 miliar loh. Jangan sampai ketinggalan ya!
Ligagame Esports adalah Media & Broadcasting Production Company tertua di Indonesia, dengan platform informasi seputar esports, games, dan live streaming yang bertujuan untuk mengembangkan industri esports Indonesia.