Belletron EPIC, Tim PUBG Mobile Putri Dari Bigetron, Resmi Bubar

Bagaimana nasib ketiga anggota Belletron Epic?
belletron epic tim pubg mobile putri resmi bubar

Belletron EPIC, tim PUBG Mobile wanita kedua dari Bigetron Esports, mengumumkan bahwa tim mereka resmi dibubarkan. Hal mengejutkan ini disampaikan melalui akun resmi instagram Belletron Esports, tepatnya pada 31 Oktober kemarin. 

“Thank you Belletron EPIC atas semua prestasi yang kalian berikan. Sukses selalu @leonykhoe & @jhea_jt.”

Belletron EPIC dibentuk pada 29 Januari. Sebelumnya, tim yang digawangi oleh JT, Celo, dan Nikki ini sempat dipinjamkan ke ION Esports dan ikut bersaing di ajang PUBG Mobile Pro League (PMPL) 2020 Indonesia Ladies Season 2, melawan tim PUBG Mobile wanita utama miliki Bigetron, yaitu Belletron Ace. 

Turnamen tersebut akhirnya dijuarai oleh skuad saudaranya, Belletron Ace, dengan ION Esports jatuh di peringkat ke dua belas. 

Dalam kolom komentar di post instagram tersebut, manager Belleteron yaitu BTR Lalice memberi pernyataan singkat terkait tiga pemain wanita tersebut. 

Rachel Maryam Azzahralika atau yang biasa dikenal BTR Celo, dan tidak lain adalah kekasih dari Microboy di Bigetron RA, akan tetap menjadi bagian dari Bigetron Esports.

Nikki akan memasuki status inactive untuk fokus ke dalam jenjang kuliahnya untuk sementara waktu. Sedangkan, Jessica Tanuwidjaja atau dikenal dengan JT dikabarkan akan berlabuh ke tim sebelah. 

Belletron Esports sendiri tidak menjelaskan secara detail mengenai nasib dari ketiga pemain tersebut. Tapi, pengumuman resminya akan segera hadir, menurut sang manager.

BACA JUGA: 

PENDAPAT BTR ZUXXY MENGENAI KEKALAHAN AURA ESPORTS DI PMPL SEA

Dengan bubarnya Belletron EPIC, kini Bigetron Esports memiliki secara total 3 skuad PUBG Mobile pria, yaitu Bigetron RA, Bigetron AROV, dan Bigetron ION, serta satu skuad putri yaitu Belletron Ace. 

pmpl id finals s2
Belletron Ace 

Sekarang ini, Belletron Ace dikenal sebagai salah satu tim PUBG Mobile divisi wanita terbaik di Indonesia, dan baru saja berhasil masuk peringkat keempat dalam turnamen PMPL 2020 Season 2 SEA Ladies.

Buat pendukung dan fans nya Belletron EPIC tetap semangat ya. Selama 1 tahun ini mereka sudah berjuang yang terbaik buat kita. Mudah-mudahan karir mereka kedepan akan terus bersinar.


 Untuk berita esports dan PUBG Mobile terbaru setiap hari, ikuti Ligagame Esports terus ya!

BACA SELENGKAPNYA:

MISTERI DIBALIK ROSTER TIM "420 PESUT GOD" PUBG MOBILE

LIGAGAME ESPORTS
The First Full-Service Esports Agency in Indonesia

Ligagame Esports adalah Media & Broadcasting Production Company tertua di Indonesia, dengan platform informasi seputar esports, games, dan live streaming yang bertujuan untuk mengembangkan industri esports Indonesia.


© 2020 PT Lintas Portal Indonesia. All rights reserved.

Follow Ligagame Esports

Update terus dengan berita esports dan gaming terbaru!