Coach Tezet Beri Pesan Khusus Jelang Laga AURA Fire vs RRQ Hoshi

Mampukah Naga Merah menyembur sang Raja?!

Aura Fire sukses mengemas kemenangan tipis atas Geek Fam ID dengan skor 2-1 di laga pembuka pekan keempat MPL ID Season 10. Modal bagus bagi tim berlogo "Naga Merah" jelang menghadapi RRQ Hoshi. Maklum, AURA Fire selalu kesulitan dan belum bisa menaklukkan RRQ Hoshi di setiap musim. Namun, tim  "Raja dari segala raja" disinyalir juga sedang tidak baik-baik saja setelah menelan dua kekalahan beruntun di pekan ke-3. 

Aura Tezet, selaku coach AURA FIRE, menyampaikan kepada media tentang match melawan RRQ Hoshi esok hari. Pemilik nama lengkap Yosua Sanger yang juga mantan pro player MLBB, mengharapkan pertandingan akan berlangsung menarik. Tezet menyadari tim lawan juga dalam misi bangkit dari keterpurukan. Hal ini jelas patut diwaspadai pasukan naga-naga merah AURA FIRE.

aura tezet mlbb 055cd

Tezet optimis dengan kemampuan dan performa skuadnya. Setelah tampil impresif di MPL ID S9, kini AURA FIRE semakin solid di musim ini. Saat ini mereka bercokol di peringkat ke-3 klasemen dengan catatan MK: 4-2. Di pekan sebelumnya, Facehugger cs meraih kemenangan penting atas Alter Ego. Namun, tak dinanya, mereka justru tergelincir di tangan Rebellion Zion. 

BACA JUGA: Tuturu Soroti Performa RRQ Hoshi di MPL ID S10, Apa yang Salah?

Sementara RRQ Hoshi tampaknya harus sudah melupakan pertandingan pekan lalu. Betapa tidak? Setelah kalah di partai "el clasico" versus EVOS Legends, mereka tumbang juga di tangan Rebellion Zion.

Tentunya Aura FIre perlu mewaspadai misi kebangkitan yang diusung pelatih dan skuad RRQ Hoshi yang pada pekan sebelumnya mengalami dua kekalahan beruntun. Aura Tezet selaku pelatih Aura FIre memberikan pesan khusus kepada calon lawannya yang akan bertanding pada esok hari.
“Mari kita bertanding dan menunjukkan pertandingan yang luar biasa,” ujar Aura Tezet kepada awak media.

aura fire 3 290bd

Tezet yang pernah berkiprah di Geek Fam dan Evos, sedikit banyak mengenal DNA dan tipikal RRQ Hoshi. Apalagi, tim Raja sedang dalam kondisi terpuruk usai kekelahan atas EVOS Legends dan RBL Zion.

“RRQ pasti dengan dua kekalahan terakhir mereka udah lebih siap sih, jadi besok mereka bakal jauh lebih matang,” imbuhnya.

BACA JUGA: Aura Tampar Streamer, Veteran Pro Player MLBB Turun Gunung!

Melihat kedua tim yang sama-sama membidik kemenangan, tentu jadi jaminan laga akan berjalan sengit. Sedikit beban mungkin ada di pundak punggawa RRQ Hoshi jika mereka kembali kalah. 

aura godiva 4f8db

Ikuti terus info terbaru seputar Mobile Legends dan berita esports terlengkap di Ligagame! Jangan lupa kunjungi Instagram dan Youtube Ligagame.tv yang selalu update dan kekinian! 

Baca selanjutnya:

Hasil El Clasico MPL ID S 10 Evos Legends vs RRQ Hoshi: Macan Putih Menerkam, Ada yang Ganti PP!

LIGAGAME ESPORTS
The First Full-Service Esports Agency in Indonesia

Ligagame Esports adalah Media & Broadcasting Production Company tertua di Indonesia, dengan platform informasi seputar esports, games, dan live streaming yang bertujuan untuk mengembangkan industri esports Indonesia.


© 2020 PT Lintas Portal Indonesia. All rights reserved.

Follow Ligagame Esports

Update terus dengan berita esports dan gaming terbaru!