Sejak dirilis empat tahun silam, PUBG: Battlegrounds telah menggemparkan dunia dengan gameplay shooting baru battle royale. Tak heran di tahun perdana, jutaan player turut merasakan serunya pertempuran secara tim menghadapi tim lain di arena yang realistis. Berita gembira, game ini akan dimainkan secara gratis.
Yup, setelah uji coba awal tahun ini, PUBG: Battlegrounds akan dikonversi ke model free-to-play awal tahun depan. Pengumuman ini terungkap pada The Game Awards 2021. Menurut siaran pers di situs web PUBG: Battlegrounds, model free-to-play akan memberi penghargaan kepada pemain yang telah terjebak dengan permainan selama bertahun-tahun sambil menawarkan hadiah unik untuk menarik pemain baru.
BACA JUGA: KRAFTON Buat PUBG MOBILE Versi Khusus Untuk ASIAN GAMES 2022
PUBG: Battlegrounds akan menjadi free-to-play pada 12 Januari 2022 dengan nama BATTLEGROUNDS Plus. Artinya, BATTLEGROUNDS Plus akan menjadi pembelian satu kali $12,99 untuk membuka rank mode, tab karier dan medali, +100% Survival Mastery Boost, membuka kunci mode Pertandingan Kustom, dan sejumlah item kosmetik eksklusif untuk BATTLEGROUNDS Plus.
Pemain lama di semua platform akan secara otomatis mendapatkan "Special Commemorative Pack" secara otomatis setelah konversi free-to-play. Para pemain lama hanya perlu membeli game sebelum 10 Januari 2022 untuk mendapatkan item ini. Proses mendapatkan item sedikit berbeda tergantung pada platform, tetapi semua pemain yang memenuhi syarat akan menerimanya secara otomatis. Untuk pengguna Xbox dan PlayStation, setelah transisi free-to-play terjadi, Xbox Live dan PlayStation Plus tidak lagi diperlukan untuk mode multiplayer online.
Ikuti terus berita terbaru seputar PUBG di Ligagame Esports! Jangan lupa kunjungi Instagram dan Youtube Ligagame.tv yang selalu update dan kekinian.
Baca selanjutnya:
Krafton Rilis PUBG: New State, Kedepankan Performa, Agenda Esports Menyusul
Ligagame Esports adalah Media & Broadcasting Production Company tertua di Indonesia, dengan platform informasi seputar esports, games, dan live streaming yang bertujuan untuk mengembangkan industri esports Indonesia.