Alliance dan Evil Geniuses, yang sebelumnya dimiliki oleh GoodGame Agency yang adalah juga anak perusahaan Twitch, merilis kabar status indepensi mereka.
Alliance mempunyai 2 pemilik baru, yaitu Joakim ‘Akke’ Akterhall dan Jonathan ‘Loda’ Berg membeli keseluruhan saham tim Alliance. Sementara dari sisi EG, Peter ‘ppd’ Dager, setelah mengundurkan diri sebagai pemain profesional, diumumkan secara resmi status barunya menjadi CEO dari EG.
Statement ppd ‘Saya gembira untuk dapat mengabarkan bahwa EG telah menjadi organisasi independen. 5 tahun lalu saya tidak dapat membayangkan akan mencapai titik ini, tetapi disinilah kami berada. Saya ingin mengucapkan terimakasih atas seluruh pihak yang terlibat dari Twitch dan EG yang telah mempercayakan saya sebagai pemimpin baru untuk terus membangun EG lebih jauh lagi’.
Statement Akke ‘Setelah bermain secara kompetitif dan menjadi bagian dari Alliance selama hampir 4 tahuin, saya sangat senang untuk akhirnya dapat merasakan dan menjadi bagian dari sisi baru di organisasi ini kedepannya.
Ligagame Esports adalah Media & Broadcasting Production Company tertua di Indonesia, dengan platform informasi seputar esports, games, dan live streaming yang bertujuan untuk mengembangkan industri esports Indonesia.